Jumat

Affiliate program dalam Internet Marketing

Melanjut artikel "Keuntungan Bisnis Online", hari ini saya mau menguraikan sedikit mengenai Internet Marketing, berdasarkan yang telah saya pelajari dari berbagai sumber (yaitu dari internet dan beberapa e-book tentunya).

Internet Marketing merupakan sistem pemasaran lewat dunia maya yang disebut internet, maksudnya sih juga sama dengan pemasaran pada umumnya yang terjadi dalam dunia nyata (non internet). Kalau biasanya dalam dunia nyata atawa offline orang memasarkan produk/jasanya bisa lewat sales door to door, buka toko, ikut pameran, pasang iklan di koran, maka kalau dalam internet marketing medianya adalah lewat internet.

Salah satu bisnis dalam internet marketing adalah affiliate marketing.

Penjelasannya begini .... lewat contoh saja supaya lebih enak ( buat saya menjelaskannya ... ). Makelar adalah orang yang membantu pemilik produk memasarkan produk kepada calon pembeli dengan persetujuan dan perjanjian dengan pemilik produk tersebut tentunya. Ketika calon pembeli memutuskan untuk membeli dan melakukan pembelian lewat si makelar tadi, maka si makelar akan mendapat komisi dari pemilik/penjual produk. Atau seorang salesaman/girl yang datang ke tiap-tiap rumah alias door to door menawarkan produknya (kosmetik, suplemen, alat rumah tangga dan lain sebagainya) kepada calon pembeli dan jika produk terjual tentu ia mendapat komisi dari si penjual/pemilik awal produk.

Nah, dalam dunia maya semua itu dapat disebut sebagai sebutan affiliate marketing. Si pemilik produk/penjual disebut sebagai affiliate merchant, si calon pembeli disebut sebagai prospek atau lead, dan si makelar atau salesman/girl-nya adalah sebagai affiliate marketer.Program kerjasama antara affiliate merchant dan affiliate marketer disebut sebagai affiliate program.

Banyak dapat dipelajari tentang affiliate marketing, di internet pun banyak yang menawarkan program-program affiliasi. Program affiliasi juga mempunyai beberapa macam program seperti Pay per Click (PPC), Pay per Sale (PPS), Pay per Lead (PPL), Pay per Search dan lainnya. Saya pernah beli beberapa ebook yang isinya tentang internet marketing tapi belum saya manfaatkan secara maksimal antara lain systembisnis dan smuo-nya joko susilo.
Tapi saran saya, ebook ini sih untuk pelajaran awal saja. Walaupun kelihatan sales letternya agak terlalu lebay (kalau engga lebay kan engga ada yang tertarik kali yah), menjanjikan mendapat income jumlah banyak dalam waktu instant, tapi kalu benar-benar untuk dipelajari sih boleh juga untuk nambah-nambah ilmu internet marketing terutama buat pemula. Atau yang berminat menekuni dengan serius saya rekomendasikan ikut kursus internet marketing di Asian Brain.

Karena bisnis ini dilakukan di dunia maya/ internet, tentu cara kerjanya berbeda dengan pemasaran yang terjadi di dunia nyata.Dan menurut saya lebih mudah menjalankan bisnis di internet dari affiliate program, karena banyak benefit yang didapat, anda dapat melakukan di rumah, penjualan 24 jam, promosi jauh lebih murah, prospek yang tidak terbatas dalam dan luar negeri.

Ok, masih banyak lagi yang perlu dipelajari sama-sama, yang penting mindset nya untuk menjadi internet marketer yang sukses tertanam dulu, selanjutnya disirami dan diberi pupuk supaya berbuah dan menghasilkan ... income tentunya, yuk sama2 belajar internet marketing affiliate program.

Work Smartly ... Success !!!




0 komentar:

Posting Komentar

Posting Komentar